Blusukan Di Karawang, Soleman Sosialisasi Yesi-Adly Menangkan Pilkada Karawang

Blusukan Di Karawang, Soleman Sosialisasi Yesi-Adly Menangkan Pilkada Karawang

Minggu, 25 Oktober

Soleman, Ketua DPC PDIP Kabupaten Bekasi, saat Sosialisasi Pasangan Yesi - Adly Paslon Bupati dan Wakil Bupati Karawang

 

Karawang, SUARATOPAN - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Soleman yang merupakan pengampuh pemenangan di wilayah Kecamatan Rengasdengklok, kembali blusukan untuk menggelar konsolidasi demi memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Karawang yang di usung PDI Perjuangan.

Blusukan kali ini, Soleman yang merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kab Bekasi menyambangi warga yang tinggal di Kampung Krajan Utara, Desa Karyasari, Kecamatan Rengasdengklok, Sabtu (24/10/2020). Blusukan dilakukan, agar pada 9 Desember 2020 warga mencoblos pasangan Yesi-Adly yang berkerudung merah.

Usai blusukan, kepada awak media, Soleman mengatakan, PDI Perjuangan merupakan partai pemenang. Untuk itu, pihaknya berharap, masyarakat Kabupaten Karawang mendukung dan memenangkan pasangan yang diusung PDI Perjuangan.

"PDI Perjuangan berharap kepada masyarakat Kabupaten Karawang untuk mendukung Pasangan Yesi-Adly," ujar Soleman usai blusukan.

Setelah sebelumnya blusukan bersama Ketua PDI Perjuangan Kab Karawang. Kali ini, Soleman blusukan bersama PAC Rengasdengklok di 3 Desa, yakni Desa Karyasari, Amansari dan Dukuhkarya untuk mensosialisasikan Pasangan Calon (Paslon) Yesi Karya Lianti dan Adly Fairuz kepada masyarakat.

Bukan hanya blusukan, Wakil Ketua DPRD Kab Bekasi ini juga memperkuat pengurus ranting dan anak ranting. Penguatan itu untuk bersama-sama memenangkan Paslon nomor 1 yang diusung PDI Perjuangan, agar tetap berjuang dan Solid Bergerak.

"Wajib hukumnya untuk pengurus partai hingga anak ranting memenangkan pasangan yang direkomendasikan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri. Dan itu merupakan amanah partai untuk dilaksanakan," kata Soleman.

Pria yang selalu akrab dengan semua orang itu menambahkan, pihaknya sangat menyayangkan selama Kabupaten Karawang dipimpin yang bukan dari PDI Perjuangan, justru kemiskinan dan pengangguran bertambah. Padahal, Karawang sudah menjadi daerah industri.

Dikatakan Soleman, apabila pasangan yang diusung PDI Perjuangan Yessi-Adly  ini memenangkan pilkada. Pihaknya berjanji untuk membuka lapangan kerja seluasnya, dan membawa masyarakat Kab Karawang lebih sejahtera, sehingga Kab Karawang lebih maju.

"Saat ini masih ada warga nyuci di kali. MCK juga di kali. Tambah lagi pengangguran dan kemiskinan. Bila pasangan Yesi-Adly menang masyarakat Kab Karawang akan maju karena lapangan kerja semakin luas," imbuh Soleman. (ST). 

TerPopuler