Koramil 05/Cibitung Gencarkan PDMPK

Koramil 05/Cibitung Gencarkan PDMPK

Rabu, 23 September

Kab. Bekasi, SUARATOPAN - Koramil 05/Cibitung bersama Polsek dan Kecamatan Cibitung-Cikarang Barat terus tekan penyebaran covid-19. Dengan melakukan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan (PDMPK) dibeberapa lokasi.

"Kami hari ini melakukan operasi yustisi di beberapa titik Stasiun KA,Terminal Kalijaya, Pasar Induk Cibitung dan pasar tradisional,"tutur Danramil 05/Cibitung Kapten Inf Agung Purnomo, Rabu (23/9/2020).

Dirinya menjelaskan, Tiga Pilar terus bertugas mengawasi kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan untuk memutus mata rantai Covid 19.

Oleh karena itu, dirinya menghimbau masyarakat harus pakai masker dan cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir sebelum dan sesudah masuk area Pasar.

"Kami Pemeriksaan calon penumpang, pejalan kaki dan menghimbau agar menggunakan masker sesuai ketentuan PSBB," tandasnya.

Jika masih ada yang membandel tidak menggunakan masker, kata Kapten Inf Agung. Akan dilakukan penindakan dengan memberikan sanksi.

"Kami akan tindak tegas bagi masyarakat yang tidak mematuhi aturan PDMPK," tegasnya. (ST).

TerPopuler