Vaksinasi Malam Minggu Sukses, Kembali Digelar di Kelurahan Kranji Bekasi


 

Vaksinasi Malam Minggu Sukses, Kembali Digelar di Kelurahan Kranji Bekasi

Minggu, 31 Oktober

Kegiatan vaksinasi yang digelar di RW 05 Kelurahan Kranji, Bekasi, pada Sabtu malam Minggu (30/10/2021).

Kota Bekasi, SUARA TOPAN - Kegiatan pembentukan kekebalan kelompok (herd Immunity) vaksinasi di malam hari kembali terus dilaksanakan di wilayah Kelurahan Kranji, Bekasi Barat, pada Sabtu malam (30/10/2021).

Yang mana sebelumnya, vaksinasi malam Minggu tersebut sukses digelar Kelurahan dan Puskesmas Kranji bersama Pengurus RT dan RW 05 di wilayah Kelurahan Kranji.

Vaksinasi, berlangsung di Sekretariat RW 05, Kelurahan Kranji bersama Tenaga Kesehatan dari Puskesmas Kranji, dengan menyediakan vaksin Pfizer dan Sinovac untuk warga RW 05 dan sekitarnya serta tidak menutup kesempatan bagi warga di luar Kelurahan Kranji untuk divaksin.

"Pada kegiatan ini, Kami kembali menggelarnya bersama dengan pengurus RW 05 dengan menyediakan vaksin Sinovac untuk dosis 1 dan 2, serta Pfizer untuk dosis 2, dan total tervaksin pada malam ini, sebanyak 142 orang baik dari warga RW 05 sekitarnya maupun warga dari luar Kelurahan Kranji," Ujar Akbar Juliando selaku Lurah Kranji.

Akbar juga menambahkan bahwa, mengapa kegiatan vaksinasi kembali digelar malam hari (malam minggu- red), karena banyak warga bersedia pada waktu tersebut.

"Kita lihat warga banyak yang mau untuk melaksanakan vaksinasi di malam hari, sehingga kita gelar kembali bagi warga yang belum divaksinasi," ujarnya. (Yh).
 

TerPopuler