Muspida Kabupaten Bekasi Tinjau Malam Natal di Cikarang Selatan

Muspida Kabupaten Bekasi Tinjau Malam Natal di Cikarang Selatan

Selasa, 25 Desember
Cikarang Selatan, Bekasi, SUARATOPAN.COM – Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten Bekasi meninjau pelaksanaan misa Malam Natal di Gereja Paroki Bunda Teresa, Cikarang Selatan, Senin (24/12/2018) malam.

Kedatangan Plt. Bupati Eka Supria Atmaja, Kapolres Kombes Candra Kumara dan Dandim 0509/Kabupaten Bekasi Letkol Arh. Jimmy Hutapea tiba pukul 19:54 disambut pengurus gereja dan pendeta Romo Antonius Suwhardi Antara.

Plt Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja mengucapkan selamat Natal kepada penganut Nasrani di seluruh Kabupaten Bekasi.

“Perayaan Natal di Kabupaten Bekasi secara umum nyaman, tertib. Harapan kita Bekasi aman dan nyaman,” ucapnya.

Mantan ketua DPRD itu berharap momentum Natal dapat mempererat persatuan dan menambah kedamaian di antara masyarakat.

Sementara itu, Romo Antonius mengatakan, Natal tahun ini secara nasional mengusung tema ‘Yesus Khidmat Bagi Kita Semua’. Tema itu diangkat agar umat Nasrani meneladani Yesus untuk mewujudkan persatuan dan kedamaian hidup.

“Kita berterima kasih atas kehadiran saudara-saudara, khususnya pejabat pemerintah, Polres dan semua yang sungguh perhatian kepada kami, sehingga acara ibadah Malam Natal berjalan baik dan lancar,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Kapolres Meteo Bekasi, Kombes Candra menyampaikan secara umum pihaknya melibatkan 988 personel gabungan untuk menjaga kegiatan misa Malam Natal di 84 titik.

“Gereja ini termasuk memiliki jemaat yang besar. Jadi kita sedikit tambahkan unsur TNI dan Banser,” ucapnya.

Sejak sore hari pihaknya telah mensterilisasi tiap sudut gereja dan mengantisipasi segala hal sehingga perayaan Natal dapat dipastikan aman dan dapat berjalan dengan lancar. (*)



TerPopuler