Pertama Kali Juara Umum MTQ, Camat Bekasi Barat Maka Nahrowi:  Bakal Kita Pertahankan

Pertama Kali Juara Umum MTQ, Camat Bekasi Barat Maka Nahrowi:  Bakal Kita Pertahankan

Sabtu, 02 Oktober

Camat Bekasi Barat Maka Nahrowi (pegang piala) bersama Wali Kota, Ketua DPRD, Sekda Kepala OPD dan unsur Forkopimda saat penutupan MTQ di Halaman kantor Kecamatan Bantar Gebang

Kota Bekasi, SUARA TOPAN - Setelah berhasil menjadi juara umum dalam MTQ tingkat Kota Bekasi, Kecamatan Bekasi Barat yang bakal menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan tersebut pada tahun 2022 mendatang, menargetkan akan mempertahankan prestasi yang diraih.

Demikian dikatakan Camat Bekasi Barat Maka Nahrowi saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (1/10/2021).

Maka Nahrowi menambahkan, sebagai tuan rumah kelak pada MTQ ke 24 Kota Bekasi, selaku panitia pihaknya akan optimal dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut.

"Seperti kita akan menyiapkan tempat penginapan yang nyaman dan tidak jauh dari lokasi pelaksanaan guna mudah dijangkau, serta menyiapkan segala kebutuhan peserta agar dapat lebih fokus dalam mengikuti kegiatan," papar mantan Sekcam Mustika Jaya tersebut.

Menjawab pertanyaan persiapan yang dilakukan padahal dirinya baru menjabat dua bulan, Maka mengaku itu dilakukan dalam waktu satu bulan.

"Selain persiapan guna mengikuti kegiatan, juga saya secara pribadi memberikan perhatian khusus kepada para peserta dengan cara mendatangi langsung mereka dan menunggu saat peserta tampil dalam kegiatan. Intinya para peserta butuh perhatian khusus, dan memang hal itu yang dibutuhkan sebagai sebagai bentuk dukungan moril," ungkap Maka Nahrowi.

Lebih jauh Maka Nahrowi mengatakan, sebagai pimpinan di wilayah Kecamatan Bekasi Barat, dirinya merasa bangga dengan torehan prestasi dari para Qori - Qoriah, Hafidz - Hafidzah dan Mufasir - Mufasirah.

Terlebih sambung dia, prestasi juara umum yang diraih pada MTQ Kota Bekasi ke- 23 ini merupakan yang pertama selama berlangsungnya kegiatan tersebut sejak puluhan tahun.

"Makanya kita akan berusaha keras mencapai target mempertahankan gelar juara umum. Target itu sudah menjadi motto kita yakni 3 M (merebut, meraih dan mempertahankan).

Diberitakan sebelumnya, pada kegiatan 
Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) XXIII Tingkat Kota Bekasi Tahun 2021, di halaman kantor Kecamatan Bantargebang perwakilan dari Kecamatan Bekasi Barat dengan jumlah nilai 48. (Par). 
 

TerPopuler